secercah harapan sedetik lumpuh
kekuatan impian sekejap hilang menuju kehancuran
cinta, suatu ambigu yang ada dalam dirimu
dan aku ada dalam cinta
terhanyut dalam gumpalan solar plexus yang hangat
yang semakin hangat hingga akhirnya melebur
aku ini ksatria
yang hanya ingin kembali kepada sang putri
ksatria yang tidak pernah berharap berguru pada bintang jatuh
yang membuatnya menjadi kepingan debu
debu kehidupannya sendiri
bagai ombak saliton yang selalu menyendiri
di hamparan angin yang tajam
aku terhanyut dalam paradigma reduksionisme untuk kesekian kalinya
menanamkan atraktor hitam ke jantung hatiku sendiri
mematikan badai endorfin yang tak berdosa
kini ksatria telah lenyap
mati dibantai stimulus-stimulus yang bangkit
bangkit dari sudut gelap hatinya
seperti virus yang melumat
menggerogoti tubuh bintang jatuh
dan ikut hanyut bersama ksatria
kini kubiarkan dirimu
putri cantik di tengah ganasnya kompetisi
mencari avatar kehidupanmu yang baru
dalam ruang hampa
tanpa ksatria bodoh
-noname
Tidak ada komentar:
Posting Komentar